Efesus 5:31-32
Sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging. Rahasia ini besar, tetapi yang aku maksudkan ialah hubungan Kristus dan jemaat.
Mazmur 128; 2 Korintus 1; 1 Samuel 22-23
Dalam Efesus 5:22-33, kita melihat Rasul Paulus menampilkan Kristus dan Gereja sebagai pola dalam pernikahan. Allah menunjukkan pentingnya pernikahan dengan melihat Kristus dan Gereja sebagai pedoman untuk diikuti.
Saat menjadikan Kristus dan Gereja sebagai pedoman di dalam kehidupan pernikahan Anda, serta melibatkan prinsip-prinsip yang ada, hal itu dapat mempersatukan Anda dengan pasangan ke dalam tatanan pernikahan yang berbeda.
Pernikahan yang dipenuhi dan dikendalikan oleh Roh Kudus serta berpedoman pada Firman Tuhan seperti di Efesus dapat menghasilkan relasi yang luar biasa. Anda dapat mengalami pernikahan sebagai “hal terbaik di dalam hidup.”
Suasana dalam pernikahan yang dipenuhi Roh bukan hanya tentang melatih kerohanian Anda atau sekedar memasang ayat-ayat Kitab Suci di dinding rumah. Lebih daripada itu, seperti pasangan suami isteri yang berbagi perjalanan iman setiap hari di dalam doa, saat teduh, dan membaca Firman Tuhan, membangun hubungan dengan Tuhan dan sesama.
Pernikahan menurut rencana Tuhan adalah menyatukan cinta tanpa syarat, pengampunan, dan melayani satu sama lain, berbicara tentang sebuah keintiman. Pasangan yang menjadi semakin dekat satu sama lain, yang kemudian saling mengenal. Pasangan yang benar-benar “satu daging”, tidak ada agenda tersembunyi, dapat saling berbagi secara terbuka tentang segala hal.
Setiap pernikahan pasti memiliki sebuah tantangan. Menyatukan kedua belah pihak pun tidak dapat terjadi dengan mudah, dan tidak terjadi dalam semalam. Dibutuhkan seumur hidup untuk belajar dan membangun. Tetapi jika Anda dan pasangan berkomitmen penuh pada jalan Tuhan, Anda dapat bersatu dan memimpin seluruh keluarga Anda ke dalam berkat-berkat dari rencana keluarga Allah.
Hak Cipta oleh Dr. Jimmy Ray Lee, Crosswalk.com.
Komentar